Babinsa Koramil 05/Midai Laksanakan Takziah ke Rumah Duka

Natuna-Dalam rangka menunjukkan kepedulian terhadap warga Desa binaannya yang mengalami musibah kematian, Babinsa Koramil 05/Midai, Kodim 0318/Natuna, Pratu Topan Wahyudi, melaksanakan takziah ke rumah duka Almarhum Ibu Jusniar di Desa Gunung Jambat, Kecamatan Suak Midai, Kabupaten Natuna, pada Sabtu, 28 Juni 2025.

Dengan melaksanakan takziah, diharapkan Babinsa dapat lebih dekat dengan warganya dan merasakan kesedihan warga binaannya yang terkena musibah. Pratu Topan Wahyudi menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini selalu dilakukan oleh Babinsa kepada warga binaannya yang mengalami musibah kematian, sebagai sarana untuk memperkokoh kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Melalui kegiatan takziah ini, Babinsa dapat melaksanakan komunikasi sosial dengan warga, sehingga terjalin silaturahmi yang baik dan akrab antara Babinsa dengan warga. Selain itu, kegiatan ini juga dapat menjadi sarana untuk memantau perkembangan situasi di wilayah Desa binaan.

Dalam kesempatan tersebut, Pratu Topan Wahyudi beserta jajaran Koramil 05/Midai mengucapkan turut berduka cita kepada keluarga almarhum Ibu Jusniar. Semoga almarhum diampuni segala dosanya dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kesabaran.***

Leave a Reply